Pantai Jungwok, Destinasi Hidden Sea di Jogja yang mirip Tanah Lot

Ada banyak alasan ketika memilih Jogja sebagai tujuan berlibur dan berwisata. Makanan khas, suasana kota yang istimewa, serta keindahan alam dari gunung hingga pantai yang menjadikan Jogja sebagai salah satu pilihan destinasi liburan terbaik. Pantai adalah salah satu daya tarik Jogja yang tidak boleh terlewatkan ketika Anda berlibur ke Jogja. Terdapat banyak nama pantai yang tersohor ketika menulis Jogja sebagai keyword destinasi wisata di google. Sebut saja pantai Parangtritis, Indrayanti, Timang, Glagah, Goa Cemara dan masih banyak yang lainnya. Deretan nama pantai tersebut sudah lazim menjadi list tujuan para wisatawan ketika menjajakan kaki di Jogja.  

Pantai Jungwok, nama yang membuat sebagian besar orang berpikir bahwa pantai tersebut terletak di pesisir Korea. Kenyataannya nama tersebut tidak ada kaitannya dengan negeri gingseng sama sekali. Jungwok, nama yang unik untuk sebuah pantai yang berlokasi di Gunung Kidul, Jogja. Berlokasi di sebelah pantai Wediombo, pantai ini memiliki keindahan dan keunikan yang tidak dimiliki oleh deretan pantai cantik di sepanjang Gunung Kidul. Letaknya yang cukup tersembunyi membuat pantai Jungwok sering disebut sebagai hidden sea. Selain itu, pantai ini tergolong masih jarang dikunjungi oleh wisatawan, sehingga sangat cocok untuk Anda yang suka dengan wisata anti-mainstream.




Berikut gambaran mengenai pantai Jungwok yang bisa Anda jadikan sebagai referensi wisata

 

Memiliki kemiripan dengan Tanah Lot yang berada di Tabanan, Bali




Hal pertama yang membuat pantai ini unik adalah pemandangan sebuah batu besar yang berada tepat di depan pantai. Batuan karang tersebut memberi aksen tersendiri yang membedakan Jungwok dengan deretan pantai lain di Gunung Kidul. Cukup berfoto dengan background batu karang tersebut, Anda tidak perlu pergi jauh ke Tanah Lot. Penduduk sekitar sering menyebut batu karang tersebut dengan sebutan Watu Topi

 

Biru laut, putih pasir dan hijau vegetasi menjadi perpaduan yang cantik dan alami pantai Jungwok

biru laut, putih pasir dan hijau vegetasi menjadi perpaduan indah dan alami Jungwok

Keindahan Jungwook bisa Anda nikmati untuk melepaskan penat dan beban fikiran sejenak. Laut yang terlihat sangat biru serta hamparan pasir putih akan memanjakan mata, pun hijau tumbuhan di pesisir pantai ini yang turut menyumbang segarnya udara. Berlama-lama disini akan memberi waktu pada Anda untuk melakukan refleksi kehidupan. Pantai ini sangat cocok untuk menjadi pelarian sementara dari segala penat dan permasalahan hidup. Ketentraman dan ketenangan fikiran bisa dengan mudah didapatkan sehingga tidak hanya badan, tapi fikiran juga akan kembali segar. 

 

Hobi camping? Jungwok bisa memberi Anda pengalaman malam yang indah dan tak terlupakan
camping di Jungwok seru juga lho

Beberapan wisatawan yang datang tak jarang memutuskan untuk bermalam di Jungwok untuk menikmati sunrise dan sunset. Kendatipun Anda tidak mempersiapkan tenda dan alat perlengkapan camping, semuanya bisa Anda sewa di beberapa tempat penyewaan yang berada tepat di sekitar pantai. Terdapat juga warung makanan yang selalu buka 24 jam, sehingga kelaparan tidak akan menjadi masalah serius ketika Anda memutuskan untuk camping di sini. Selama camping kebersihan, adab dan sopan santun perlu dijaga untuk menghormati para “penduduk setempat”.  

 

Banyak spot foto yang cantik untuk memuaskan hobi fotografi Anda

Watu Topi dari angle atas bukit

Salah satu oleh-oleh yang wajib Anda bawa dari pantai Jungwok adalah foto dengan beragai spot cantik. Ada banyak spot yang bisa digunakan untuk mempercantik objek foto. Selain batuan karang besar (Watu Topi) yang mencolok, Jungwok memiliki beberapa bukit yang cukup mudah untuk dinaiki guna mendapatkan angle kamera yang berbeda. Karang sekitar pantai menghasilkan gulungan ombak yang bisa digunakan sebagai background mengabadikan momen bersama teman dan orang tercinta. Oleh karena itu hal, yang perlu Anda catat sebelum ke pantai ini adalah jangan lupa untuk membawa kamera terbaik serta orang tercinta untuk berbagi kebahagian disini.

 

Fasilitas umum sudah cukup memadai dan kebersihan pantai selalu terjaga

plank selamat datang di Jungwok

Pantai Jungwok sudah sangat ramah untuk wisatawan karena pemerintah dan warga setempat sangat memperhatikan fasilitas umum dan kebersihannya. Mulai dari tempat makan, tempat penyewaan tenda dan tikar, parkir sepeda motor dan mobil, tempat ibadah, hingga toilet umum yang cukup mudah untuk diakses. Fasilitas kebersihan juga bisa dikatakan baik serta adanya petugas kebersihan yang selalu sigap untuk menjaga kebersihan pantai. Meski demikian, sebagai pengunjung tetap harus mematuhi peraturan dengan membuang sampah pada tempat yang sudah disediakan. Kedepannya, Jungwok akan menjadi salah satu destinasi cantik yang bisa menarik wisatawan dari berbagai penjuru Indonesia maupun dunia.

 

Akses menuju pantai Jungwok

rute menuju Jungwok dari pusat kota Jogja


Letak dari pantai Jungwok serta medan untuk sampai ke lokasi memang tidak mudah. Pantai Jungwok sendiri terletak di Desa Jepitu, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Diperlukan waktu sekitar 2,5 jam dari pusat kota Jogja hingga sampai ke pantai ini. Rute dari pantai ini juga sudah tersedia di google maps meskipun jalan masuk ke pantai tergolong sulit karena masih berupa batuan karang. Jalan tersebut sudah cukup untuk dilewati oleh sepeda motor maupun sebuah mobil sampai ke parkiran pesisir pantai. Kesulitan tersebut akan terbayar lunas ketika Anda sampai di pantai ini.

Ada banyak cara untuk meghabiskan masa liburan ketika Anda berada di Jogja. Waktu dan momen Anda ketika di Jogja sangat berharga, sehingga perlu adanya persiapan list kuliner dan tempat wisata dengan baik. Jungwok mungkin bisa menjadi salah satu list tempat wisata yang Anda kunjungi ketika berada di kota Gudeg ini. Keindahan dan kesegaran alam Jungwok dapat memberi satu memori yang tak terlupakan tentang istimewanya Jogja, yang akan membuat Anda kembali ketika rasa rindu itu telah menghampiri.
 

 

Baca Juga

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama